Ada banyak orang mencari tips meningkatkan engagement media sosial. Pasalnya engagement media sosial memberikan gambaran tentang apakah sebuah konten postingan menarik, menimbulkan interaksi atau tidak. Semakin tinggi engagement akan semakin bagus pula konten Anda di media sosial.
Engagement juga bisa menjadi acuan tentang keberhasilan kampanye yang sedang kamu, brand atau perusahaan jalankan.
Kabar baiknya, Anda bisa meningkatkan engagement media sosial melalui jasa Mediakomen. Jadi bagi kamu yang sedang menjalankan kampanye di media sosial, peluncuran produk fisik maupun produk digital (aplikasi) dan kepentingan media sosial lainnya layanan review ini akan sangat berguna.
Platform Jasa Komentar Media Sosial Mediakomen
Mediakomen merupakan layanan review yang bisa membantu kamu untuk meningkatkan engagement di media sosial. Layanan Mediakomen terdiri dari jasa komentar Youtube, Instagram, review Gmaps dan review di Playstore.
Disamping itu, layanan ini bukan hanya sebagai penyedia jasa, melainkan platform tempat advertiser dan komentator bisa mendapatkan keuntungan masing-masing.
Advertiser
Advertiser merupakan pihak yang bisa memberikan job atau penawaran kerjasama kampanye media sosial.
Kelebihan di Mediakomen adalah Advertiser dapat memberikan detail tentang postingan dan catatan untuk komentator supaya bisa mengikuti kampanye yang sedang dijalankan.
Pihak advertiser punya kuasa untuk melakukan revisi, sehingga bisa dipastikan jenis komentar bisa sesuai dengan apa yang advertiser harapkan.
Komentator
Bagi kamu yang punya media sosial dan ingin punya penghasilan tambahan, bisa mendaftar sebagai Komentator. Ada banyak penawaran kerjasama untuk meningkatkan engagement media sosial advertiser. Sehingga peluang mendapatkan keuntungan juga semakin besar.
Tips Meningkatkan Engagement Media Sosial
Dari sekian banyak indikator, berikut tips meningkatkan engagement media sosial yang bisa kamu coba.
Konten Memancing Diskusi
Engagement umumnya dihitung dari banyaknya interaksi pada konten media sosial, seperti like, komen, save dan share. Untuk meningkatkan engagement tidak hanya sekedar membuat konten yang menarik, target audience maupun goals dari sebuah konten.
Jenis konten memancing diskusi adalah cara ampuh untuk meningkatkan engagement media sosial. Konten ini biasanya berupa pertanyaan, minta pendapat, berita viral, gosip dan sejenisnya.
Jenis konten di atas membuat audiens akan memberikan interaksi berupa komentar. Beberapa jenis pendapat yang dilontarkan oleh seseorang bahkan bisa dikomentari lagi oleh user lain, sehingga postingan tersebut akan menjangkau lebih banyak pengguna.
Namun dengan segala persiapan di atas, seringkali hasil tidak sesuai dengan ekspektasi. Jadi kamu bisa antisipasi dengan pakai jasa layanan review dari Mediakomen.
Menggunakan Hastag
Hastag atau tagar merupakan frasa yang disematkan pada jenis konten. Misalnya kamu sedang memposting tentang berita otomotif merk A, maka pada caption atau komentar, kamu bisa menyisipkan tagar yang berkaitan, seperti #otomotif, #merkA, #2022, #viral dan tagar terkait lainnya.
Fungsi tagar adalah membuat konten kamu mudah ditemukan oleh audien yang menyukai tema sesuai tagar. Pada kasus di atas, maka postingan yang diberi tagar #otomotif akan berpeluang untuk muncul di eksplore atau beranda orang yang menyukai dunia otomotif.
Hastag juga bisa membuat postingan kamu muncul di hasil pencarian di media sosial. Sehingga bisa berpeluang lebih banyak ditemukan orang dan menaikkan engagement media sosial.
Anda tidak hanya bisa menyisipkan hashtag di caption, pasalnya tagar di komentar juga tetap akan terbaca di algoritma media sosial.
Pahami Insight Masing-Masing Media Sosial
Semua media sosial, Instagram, Facebook, Youtube, Twitter, Tiktok punya fitur insight yang memberikan data tentang performa media sosial kamu. Umur, lokasi tempat tinggal, ketertarikan, waktu aktif di media sosial dan masih banyak informasi penting yang bisa kamu manfaatkan untuk meningkatkan engagement media sosial.
Melalui insight tersebut, kamu juga bisa melihat postingan yang laris atau memancing banyak engagement di media sosial. Sehingga kamu bisa menduplikasi jenis konten tersebut, supaya bisa memiliki hasil yang sama bahkan bisa lebih baik.